Si Kembar Rihana-Rihani Masih Buron, Lakukan Penipuan PO Iphone Hingga Gelapkan Mobil Rental
Vod | 10 Juni 2023, 23:45 WIBKOMPAS.TV - Jumlah korban pre order iphone Si Kembar Rihana dan Rihani terus bertambah. Tak hanya kasus pre order iphone, keduanya juga dilaporkan membawa kabur mobil rental.
Jumlah korban si kembar, Rihana dan Rihani terus bertambah.
Jika sebelumnya, jumlah reseller Iphone yang jadi korban ada 5 orang dengan kerugian Rp35 miliar, kini sudah ada 6 orang yang melaporkan si kembar ke polisi.
Sementara, Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) sudah memblokir rekening keduanya.
PPATK menemukan si kembar melakukan transaksi dalam jumlah besar secara tunai ke bank.
Baca Juga: Kriminolog Ungkap Beberapa Motif Pembunuhan Teman "Dating" Daring
Aksi tipu-tipu yang dilakukan keduanya ternyata tak hanya dalam kasus pre order iphone.
Rihana dan Rihani juga tersandung kasus pengelapan mobil rental.
Si kembar bahkan membawa kabur mobil rental yang dipinjam sejak 2018.
Hingga saat ini, keberadaan si kembar rihana-rihani, pelaku penipuan iphone dengan sistem pre-order masih belum diketahui, atau masuk daftar pencarian orang.
Penulis : kharismaningtyas
Sumber : Kompas TV