Prabowo Usai Bertemu Surya Paloh: Persaingan atau Rivalitas Itu Perlu
Vod | 5 Maret 2023, 18:32 WIBBOGOR, KOMPASTV - Ketua Umum Partai Gerindra menyebut dalam politik Indonesia, persaingan dan rivalitas itu perlu.
Hal tersebut disampaikan usai menjamu Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh di Hambalang, Minggu (5/3).
“Kita sepakat bahwa ingin suasana bangsa negara selalu dalam keadaan damai, dalam keadaan rukun, dalam keadaan bersatu, bahwa persaingan atau rivalitas itu perlu,” ucap Prabowo.
Baca Juga: Kunjungan Politik, Surya Paloh Sebut Hubungannya dengan Prabowo Sudah Hampir 40 Tahun!
“Kita tidak boleh takut dengan oposisi,” lanjutnya.
Sebelumnya, Prabowo menyebut bahwa baik dirinya dan Surya Paloh menghormati pilihan politik masing-masing partai jelang 2024.
“Kita sepakat untuk saling menghotmati keuptusan politik masing masing” ucap Prabowo.
Surya Paloh gandeng jajaran pimpinan Partai Nasdem untuk bersilaturahmi politik ke Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.
Banyak hal dibahas dalam pertemuan tersebut, termasuk langkah politik jelang 2024.
Kedua partai tersebut pun kini punya dua bacapres berbeda. Gerindra dengan Prabowo Subianto, sedangkan Nasdem dengan Anies Baswedan.
Video Editor: Vila Randita
Penulis : Muhammad-Fajar-Fadhillah
Sumber : Kompas TV