> >

Tak Hanya Kirim Bantuan Logistik, Indonesia Juga Beri Bantuan Konseling untuk Korban Gempa Turki!

Vod | 16 Februari 2023, 12:07 WIB

ANTAKYA, KOMPAS.TV - Pemberian bantuan dari pemerintah Indonesia untuk Turki terus dilakukan.

Salah satunya dalam bentuk dukungan layanan kesehatan jiwa bagi korban terdampak gempa, termasuk di antaranya hiburan bagi anak-anak.

Baca Juga: Dijadikan Rumah Sakit Korban Gempa, Kapal Militer Turki Miliki Kapasitas 300 Tempat Tidur!

Sebelumnya,120 emergency medical team langsung diarahkan Duta Besar Indonesia untuk Turki, ke lokasi penanganan bantuan dari Indonesia.

Posko SAR, rumah sakit lapangan dan dapur umum Indonesia akan dipusatkan di Provinsi Hatay.

Provinsi ini adalah salah satu lokasi paling terdampak parah akibat gempa Senin (6/02) lalu.

Penulis : Aisha-Amalia-Putri

Sumber : Kompas TV


TERBARU