Mengenal Rabies: Penyakit 'Anjing Gila' yang Juga Bisa Datang dari Kucing dan Kera
Sinau | 21 Desember 2022, 21:33 WIBKOMPAS.TV-Biasanya tanda-tanda rabies akan muncul pada tubuh sekitar 30–90 hari setelah penderita tergigit hewan yang terinfeksi.
Melansir dari Indonesiabaik gejala awal yang muncul meliputi:
- Sakit kepala
- Demam
- Kesemutan pada luka akibat gigitan
- Kondisi memburuk (kram otot), sesak napas, dan halusinasi
Gejala lanjutan seperti kram otot, sesak, dan halusinasi ini bisa menjadi tanda bahwa keadaan korban semakin memburuk.
Menurut World Health Organization (WHO) 30% dampak rabies adalah kelumpuhan.
Maka segera periksakan diri ke dokter jika mengalami gigitan dari hewan yang terduga terinfeksi.
Bagaimana cara menangani rabies?
- Segera cuci luka gigitan dengan menggunakan air dan sabun selama kurang lebih 15 menit untuk membunuh virus di area luka
- Berikan serum atau antiseptik ( seperti povidon iodine, alkohol 70%, dan lain-lain) jika digigit hewan penular
- Lakukan vaksin rabies PrPP bagi kelompok berisiko
- Lakukan vaksinasi rabies pada hewan peliharaan atau hewan sekitar yang sering memiliki kontak dengan manusia
Editor Video & Grafis: Dimas WPS
Penulis : Sunbhio-Pratama
Sumber : Diolah dari berbagai sumber