Segera Hadapi Kejuaraan Dunia di Tangerang, Tim Wushu Indonesia Libatkan Peran Psikolog!
Vod | 18 November 2022, 06:13 WIBKOMPAS.TV - Dua pekan menjelang kejuaraan dunia junior, Tim Wushu Indonesia memaksimalkan peran Psikolog.
Kehadiran psikolog diharapkan mampu meningkatkan mental dan daya juang atlet, sebelum berlaga pada 3 Desember 2022 di Tangerang.
Dua pekan lagi Kejuaraan Dunia Wushu Junior siap bergulir di Tangerang, Banten.
Di sisa waktu tersedia, Tim Nasional Wushu Indonesia yang terdiri dari 33 atlet terpilih terus mematangkan persiapan.
Latihan fisik dan teknik digelar rutin dua kali sehari di GBK Arena, Senayan, Jakarta.
Selain fisik dan teknik, PB Wushu Indonesia juga mengoptimalkan peran psikolog.
Kehadiran psikolog diharapkan mampu meningkatkan mental para atlet yang berlaga.
Ya, Kejuaraan Dunia Wushu Junior akan digelar mulai tiga hingga 11 Desember di ICE BSD, Tangerang.
PB WI menargetkan empat medali emas pada gelaran kali ini.
_____
Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam nonstop di https://www.kompas.tv/live.
Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Yuk, subscribe channel YouTube Kompas TV!
Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV. Sahabat Kompas TV juga bisa memperoleh informasi terkini melalui website: https://www.kompas.tv.
Penulis : Edwin-Zhan
Sumber : Kompas TV