Populer di Kalangan Wanita, Sandi Uno dan Erick Thohir Masuk Bursa Capres 2024
Vod | 1 November 2022, 06:21 WIBKOMPAS.TV - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir dan Menteri Pariwisata Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menjadi tokoh terpopuler dikalangan Wanita Persatuan Pembangunan untuk diusung sebagai calon presiden pada pilpres 2024 mendatang.
Meski begitu, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Persatuan Pembangunan memastikan baru akan mengumumkan nama calon presiden yang akan diusung pada awal tahun 2023 mendatang melalui musyawarah kerja nasional atau Mukernas.
Dalam acara seminar nasional dan temu tokoh yang dihadiri kader perempuan partai berlambang Ka'bah di kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Persatuan Pembangunan, Jl Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat pada Senin sore 31 Oktober 2022.
Menteri BUMN Erick Tohir dan Menparekraf Sandiaga Uno menjadi pembicara mengenai peran perempuan dalam kebangkitan ekonomi di tengah ancaman resesi pada awal tahun 2023.
Dua Menteri Kabinet Indonesia Maju tersebut sengaja diminta hadir dalam acara, lantaran keduanya menjadi tokoh terpopuler di kalangan wanita persatuan pembangunan untuk di usung sebagai Calon Presiden pada Pilpres 2024 mendatang.
Wakil Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan, Arsul Sani menyebut PPP memastikan menganut prinsip buttom up atau mendengarkan aspirasi dari kalangan bawah.
Selain Erick Thohir dan Sandiaga Uno, nama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo serta Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan hingga PLT Ketum PPP Mardiono menjadi nama yang diterima oleh DPP PPP sebagai Capres tahun 2024.
Menanggapi hal tersebut, Sandiaga Uno menegaskan penentuan calon presiden merupakan domain dari partai politik.
Sebagai Kader Partai Gerindra, Sandiaga mengaku bakal taat sepenuhnya pada keputusan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengenai pencapresan.
Penulis : kharismaningtyas
Sumber : Kompas TV