> >

Majelis Hakim Minta JPU Hadirkan 12 Saksi Termasuk Keluarga Yosua di Sidang Bharada E

Vod | 18 Oktober 2022, 14:46 WIB

JAKATA, KOMPAS.TV - Usai pembacaan dakwaan, ketua majelis hakim meminta Jaksa Penuntut Umum (JPU) menghadirkan 12 orang saksi untuk diperiksa di persidangan selanjutnya.

Ke-12 orang saksi termasuk pengacara Yosua, Kamarudin Simanjuntak dan keluarga Yosua.

Baca Juga: Bharada E Minta Maaf pada Keluarga Brigadir J, Ngaku Menyesal di Depan Media

Karena Eliezer tidak mengajukan eksepsi, maka sidang pemeriksaan saksi akan dilakukan, Selasa (18/10) pekan depan.

Penasihat hukum Bharada E meminta pada majelis hakim untuk menghadirkan saksi Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, Ricky Rizal, dan Kuat Ma’ruf dalam persidangan berikutnya.

Penulis : Natasha-Ancely

Sumber : Kompas TV


TERBARU