> >

Upaya Mengurangi Gadget, Balai Pelestarian Budaya Aceh Gelar Fesitval Permainan Anak Tradisional

Vod | 20 September 2022, 18:45 WIB

KOMPAS.TV - Untuk menumbuhkan kecintaan pada permainan tradisional dan upaya mengurangi ketergantungan anak pada gadget atau gawai. Balai Pelestarian Nilai Budaya Aceh menggelar festival permainan anak tradisional.

Sedikitnya 500 anak sekolah dasar ikut dalam kegiatan festival permainan anak tradisional.

Baca Juga: Mantap! Ratusan Anak Ikuti Lomba Permainan Tradisional di Kediri

Sejumlah permainan tradisional ini juga di perlombakan diantaranya tarik situk, main engklek galah, tarik tambang, enggrang, lari balok, serta lomba gasing.

Permainan tradisional anak yang di mainkan dalam festifal ini sudah sangat jarang dimainkan oleh anak-anak sekarang. Bahkan sejumlah siswa tak mengenalnya lagi.

Festival ini untuk melestarikan permainan tradisional dan meningkatkan kecintaan anak terhadap permainan lokal ditengah sesaknya pengaruh game di era digitalisasi.

Diharapkan dari festival ini mampu memberikan sejumlah manfaat yang bisa didapatkan oleh anak dari permainan tradisional ini.

Di antaranya sebagai saranan interaksi anak meningkatkan intelektualitas dan emosional anak serta bisa meningkatkan intuisi anak sebagai pemimpin.

Penulis : Natasha-Ancely

Sumber : Kompas TV


TERBARU