Jenazah Almarhum Azyumardi Azra Akan Tiba Malam Ini dan Dimakamkan Besok di TMP Kaliba
Vod | 19 September 2022, 09:55 WIBTANGERANG SELATAN, KOMPAS.TV - Kabar duka datang dari dunia pers nasional.
Ketua Dewan Pers, Azyumardi Azra meninggal dunia di Malaysia, pada usia 67 tahun.
Hingga Minggu (18/09) malam, sejumlah tokoh menyampaikan duka cita mendalam atas wafatnya Azyumardi Azra.
Salah satunya adalah Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, dan Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas, yang mengirimkan karangan bunga.
Saat ini, jenazah Azyumardi Azra masih berada di Malaysia, dan menurut rencana akan diterbangkan ke tanah air Senin ini (19/09).
Ucapan bela sungkawa juga datang dari Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla.
JK mengenang sosok almarhum Profesor Doktor Azyumardi Azra sebagai orang yang banyak berjasa bagi bangsa, saat JK menjadi Wakil Presiden, almarhum pernah mendampinginya sebagai Deputi Politik dan Staf Khusus.
Sebelumnya, Azyumardi mendapat serangan jantung saat di pesawat dalam penerbangan dari Jakarta, menuju Malaysia, Jumat (16/09) lalu.
Sesampai di Malaysia, Azyumardi langsung dirawat di rumah sakit.
Berdasarkan keterangan pers kedutaan Besar Republik Indonesia Kuala Lumpur, Azyumardi Azra meningggal dunia hari Minggu, pukul 12.30 waktu Kuala Lumpur.
Rumah Sakit Serdang, Selangor, Malaysia menjelaskan kematian Mantan Rektor UIN Jakarta tersebut akibat gangguan pada jantung.
Penulis : Dea-Davina
Sumber : Kompas TV