Melanie Ikut Sindir Putri Tidak Ditahan, Bandingkan dengan Kasus Vanessa Angel
Vod | 2 September 2022, 13:17 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV – Inspektur Pengawasan Umum (Irwasum) Polri Komjen Pol Agung Budi Maryoto mengatakan bahwa penyidik masih mempertimbangkan penangguhan penahanan untuk Putri Candrawathi.
“Pertama alasan kesehatan, kedua kemanusiaan, yang ketiga masih memiliki balita. Jadi itu," jelas Irwasum Polri Komjen Pol Agung Budi Maryoto pada Kamis (1/9/2022).
Artis Melanie Subono geram dan membandingkan posisi Putri dengan tersangka lain yang juga memiliki bayi.
Baca Juga: [FULL] Dokter Forensik Blak-blakan Jawab Tudingan Pengacara Yosua Soal Independensi
“Sedikit bercerita saja pada suatu hari seorang Rekan , sekarang sudah almarhumah
Bernama Vanessa Angel ditahan dan saat itu punya anak usia empat bulan”tulis Melanie.
Ia juga mencontohkan kasus perempuan lain seperti Baiq Nuril, Angelina Sondakh, yang pernah terjerat kasus hukum namun tetap ditahan.
“Mau contoh sih banyak lagi tapi takut ga muat di caption. Intinya, di taun 2019 aja ada 12 anak yang dibesaekan di lapas Malang. Malah 2016 ada yang melahirkan di lapas karna kan ibu nya bersalah , kalau ga salah di medan. Ya tapi mereka ini mah entah siapa. Oh kalau mengenai kemanusiaan pun banyak sih contohnya, pasti engggak tega kalau gw tulis,”kata Melanie.
Video Editor: Vila Randita
Penulis : Yuilyana
Sumber : Kompas TV