> >

Ayah Brigadir Yoshua Temui Mahfud MD, Minta Kasus Kematian Anaknya Diungkap secara Transparan

Vod | 4 Agustus 2022, 21:50 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ayah Brigadir Yoshua Hutabarat bertemu dengan Menko Polhukam Mahfud MD.

Ia meminta pengungkapan kematian anaknya dilakukan secara transparan dan tidak ada yang ditutupi.

Rabu, 3 Agustus 2022, ayah Brigadir Yoshua yang bernama Samuel Hutabarat itu datang ke kantor Menko Polhukam bersama sejumlah rekannya.

Baca Juga: Penuhi Panggilan Penyidik, Pengacara Brigadir Yoshua Sempat Tanya Kapan Irjen Ferdy Sambo Diperiksa

Ia menyampaikan sejumlah hal yang berkembang soal putranya Brigadir Yoshua seolah divonis bersalah, padahal belum ada putusan pengadilan.

Ayah Yoshua itu sekaligus berterima kasih kepada Presiden Joko Widodo dan Menko Polhukam Mahfud MD yang memberikan perhatian kasus atas kematian anaknya.

_____

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam nonstop di https://www.kompas.tv/live.

Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Yuk, subscribe channel YouTube Kompas TV!

Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV. Sahabat Kompas TV juga bisa memperoleh informasi terkini melalui website: https://www.kompas.tv.

Penulis : Natasha Ancely Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU