> >

Merinding! Kesaksian Korban Selamat Penembakan KKB Nduga: Kita Diberondong

Vod | 17 Juli 2022, 18:21 WIB

MIMIKA, KOMPAS.TV - Salah satu dari dua korban selamat penembakan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Nduga bernama Sudarmin menceritakan saat peristiwa terjadi. 

Sudarmin mengatakan ia bersama rombongan hendak pulang dari Kenyam ke Pelabuhan Baras Batu menggunakan truk.

Namun, saat dalam perjalanan tepatnya di Kampung Nogolait terlihat warga melakukan pemalangan jalan.

Saat hendak memutar balik rombongan sudarmin diberondong senjata.

“1 truk itu ada 5 orang, ketika kita sampai di ujung kampong itu, suda kita direbondong.” Kata Sudarmin.

Baca Juga: Usai Berhasil Diidentifikasi, 8 Jenazah Korban Penembakan KKB Telah Dipulangkan ke Kampung Halaman

Ia mengaku mendengar suara rentetan tembakan cukup banyak.

“kalau rentetan (tembakan) saya tidak bisa hitung, saya kena serempet (peluru),” ujarnya.

Sudarmin yang duduk di kursi paling belakang berhasil menyelamatkan diri dengan cara tiarap diatas mobil.

“karena posisi saya di belakang, saya tiarap di atas mobil, tunggu mereka pergi semua baru saya bisa kabur,” katanya. 

Setelah kelompok kriminal bersenjata pergi ia lalu melarikan diri dan kemudian diantar oleh salah satu orang yang ditemuinya di jalan menuju ke puskesmas Kenyam.

Video Editor: Agung Ramdani
 

Penulis : Ikbal-Maulana

Sumber : Kompas TV


TERBARU