Upaya Penertiban Kerumunan di Kafe, Satgas Covid-19 Tegur Pengunjung yang Tak Pakai Masker!
Vod | 17 Juli 2022, 11:39 WIBBALIKPAPAN, KOMPAS.TV - Pengawasan protokol kesehatan di area publik seiring naiknya kasus Covid-19, kembali digencarkan Satgas Kota Balikpapan, Kalimantan Timur.
Petugas mendatangi sejumlah kafe dan lokasi berkumpul warga yang berpotensi menimbulkan kerumunan dan meningkatkan risiko penyebaran Covid-19.
Petugas menegur sejumlah pengunjung yang tak bermasker dan berkerumun di dalam ruangan, serta pemilik kafe yang tidak mengingatkan pengunjung untuk menerapkan protokol kesehatan.
Pengawasan kembali digencarkan seiring terus naiknya kasus Covid-19 di Kota Balikpapan.
Namun hingga kini, belum ada Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM.
Baca Juga: Banjir Landa Jakarta, Wagub DKI Sebut Penanganan Sudah Berhasil
Penulis : Shinta-Milenia
Sumber : Kompas TV