Keseruan Nonton MPRO Evolution Daud Yordan VS Panya Uthok di Balai Sarbini!
Vod | 4 Juli 2022, 20:40 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Setelah 2 tahun industri olahraga tinju terhenti akibat pandemi, akhirnya laga tinju profesional kelas dunia kembali di gelar di Indonesia.
Petinju andalan Indonesia Daud Yordan berduel dengan petinju Thailand Panya Uthok, memperebutkan sabuk WBC Asian Boxing Council Silver kelas ringan super 63,5kg.
Baca Juga: Detik-detik Kemenangan Daud Yordan Setelah Berhasil Menganvaskan Panya Uthok di Ronde Ke-enam!
Pertarungan Daud Yordan vs Panya Uthok ini sebenarnya direncanakan akan digelar pada bulan Maret lalu di Thailand.
Namun lantaran Daud Yordan sempat positif Covid-19 pertarungan ini dibatalkan dan diundur ke awal Juli, tepatnya pada tanggal 1 Juli di Jakarta, Balai Sarbini.
Tak hanya itu, pertarungan ini juga mempertemukan Ongen Saknosiwi vs Jirawat Thammachot yang juga dari Thailand dalam pertarungan di kelas bulu.
Penulis : Aisha-Amalia-Putri
Sumber : Kompas TV