> >

Berselisih Karena Knalpot Sepeda Motor, 3 Mahasiswa Tega Bakar Temannya Sendiri

Vod | 27 April 2022, 02:00 WIB

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Polisi menangkap 2 dari 3 pelaku pembakaran terhadap seorang mahasiswa di Yogyakarta.

Korban dan pelaku diketahui berteman, namun terlibat perselisihan karena knalpot sepeda motor.

Sempat menjadi buronan selama satu bulan lebih, polisi akhirnya menangkap 2 dari 3 tersangka pembakaran terhadap Dimas Toti Putra, seorang mahasiswa di salah satu perguruan tinggi swasta di Yogyakarta.

Polisi menyatakan korban dan ketiga tersangka terlibat perselisihan di rumah korban.

Karena tersinggung, tersangka kemudian membakar korban.

Mengetahui api membesar, para tersangka meningggalkan lokasi pembakaran.

Baca Juga: Polisi Jadwalkan Pemanggilan Chika Sebagai Saksi Atas Kasus Dugaan Penganiayaan

Peristiwa pembakaran terjadi 23 Maret lalu.

Menurut ayah korban, ketiga tersangka masuk ke kamar anaknya untuk berbincang.

Seusai dianiaya, ketiga tersangka langsung melarikan diri.

Sementara korban berusaha memadamkan api menggunakan air.

Korban, Dimas Toti Putra saat ini masih menjalani perawatan karena mengalami luka bakar 80 persen.

Keluarga berharap, para tersangka mendapat hukuman setimpal.

Penulis : Aisha-Amalia-Putri

Sumber : Kompas TV


TERBARU