> >

Abing Santoso, Guru yang Punya Cita-cita Wariskan Budaya Seni Tari Tradisional Jadi Identitas Bangsa

Vod | 24 April 2022, 11:21 WIB

SURABAYA, KOMPAS.TV - Selaras dengan gerakan dan musik, siswa SMK Negeri 12 Surabaya ini dengan kompak menari Srampat.

Para siswa ini dipandu seorang guru bernama Abing Santoso.

Video latihan tarian trandisional khas Jawa ini bahkan memikat hati Menteri Pendidikan, Budaya, Riset, dan Teknologi (Mendikbud Ristek), Nadiem Anwar Makarim.

Dalam beberapa waktu terakhir, nama Abing mencuat di jagat media sosial sebagai seorang Guru Seni Tari yang mengajarkan metode pendidikan seni budaya pada siswa-siswinya.

Video menari bersama di kelas bahkan sudah ditonton puluhan ribu kali oleh warganet.

Tujuan Abing sederhana; ia hanya ingin agar generasi muda mengenal akar budayanya melalui tari tradisional.

Abing berharap budaya tari tradisional dapat lestari, menjadi identitas bangsa Indonesia.
_____                                        

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam nonstop di https://www.kompas.tv/live.

Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Yuk, subscribe channel YouTube Kompas TV!

Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV. Sahabat Kompas TV juga bisa memperoleh informasi terkini melalui website: https://www.kompas.tv.

Penulis : Edwin-Zhan

Sumber : Kompas TV


TERBARU