Isu Reshuffle, PAN akan Dapat Jatah Kursi Menteri?
Vod | 25 Maret 2022, 22:15 WIBKOMPAS.TV - Desas-desus mengenai perombakan kabinet atau reshuffle oleh Presiden Joko Widodo kembali berembus.
Berdasarkan informasi dari sejumlah politisi, akan dilakukan Jokowi pada akhir Maret 2021.
Politikus PKB Lukman Hakim salah satunya, menurutnya kemungkinan besar ada pengurangan jatah menteri dari parpol koalisi untuk mengakomodasi masuknya PAN yang baru bergabung ke pemerintah.
Baca Juga: Faldo Maldini Tanggapi Rumor Reshuffle Menteri Rabu Pon: Tergantung Bapak Presiden
Meski demikian, Lukman tetap menghormati reshufle merupakan hak prerogatif presiden.
Sementara itu sekjen PAN Eddy Soeparno enggan menjelaskan secara detail berkait isu resuffle dan masuknya PAN dalam anggota kabinet.
Pernyataan soal ancaman reshuffle menteri muncul saat Presiden Joko Widodo kunjungan kerja ke Bali.
Ancaman reshuffle ini ke luar dari mulut presiden karena banyak menteri yang masih melakukan impor.
Banyak kegiatan presiden dalam kunjungannya ke Bali, antara lain meresmikan stasiun pengisian kendaraan listrik ultra pertama di Indonesia.
Lalu memberikan bantuan langsung tunai untuk warga di Kabupaten Badung, dan mengunjungi kawasan Garuda Wisnu Kencana.
Ancaman reshuffle disampaikan presiden di pengarahan aksi Afirmasi Bangga Buatan Indonesia.
Penulis : Natasha-Ancely
Sumber : Kompas TV