> >

Polio Kembali Ditemukan di Malawi: 1 Kasus Cukup untuk Nyatakan Situasi Darurat Kesehatan Masyarakat

Vod | 19 Februari 2022, 17:25 WIB

MALAWI, KOMPAS.TV - Pihak berwenang di Malawi telah mengonfirmasi kasus polio liar pada seorang gadis berusia 3,5 tahun di ibu kota negara, Lilongwe.

Penemuan kembali kasus polio diklaim sebagai kemunduran bagi negara yang dinyatakan bebas polio WHO pada 2005, dan mendapat sertifikasi bebas polio pada tahun 2020.

Sekretaris Utama Kementerian Kesehatan di Malawi, Charles Mwan-Sambo mengatakan satu kasus polio sudah cukup untuk menyatakan situasi darurat kesehatan masyarakat.

Organisasi Kesehatan Dunia mengatakan, tes laboratorium menunjukkan virus polio yang terdeteksi di Malawi, terkait dengan jenis yang telah menyebar di Provinsi Sindh Pakistan.

Polio menyebar sebagian besar dari orang ke orang atau melalui air yang terkontaminasi, dan kebanyakan menyerang anak-anak di bawah 5 tahun.

Baca Juga: Apa Itu Chemtrail yang Ada di Langit Jakarta dan Diduga Timbulkan Banyak Penyakit?
 

Penulis : Shinta-Milenia

Sumber : Kompas TV


TERBARU