Bagaimana Upaya Agar Pertumbuhan Ekonomi di Tengah Pandemi Bisa Tetap Berlanjut?
Vod | 8 Februari 2022, 13:55 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Badan Pusat Statistik mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia pada triwulan empat 2021, menyentuh 5,02 persen secara tahunan.
Dengan demikian, sepanjang 2021 ekonomi Indonesia tumbuh 3,69 persen.
Aktivitas ekonomi kembali menggeliat pada triwulan empat 2021, usai tertahan akibat merebaknya varian delta.
Hampir seluruh sektor usaha bertumbuh, kecuali jasa keuangan.
Insentif diskon pajak PPN-BM menggerakkan industri pengolahan dan perdagangan.
Ekonomi juga di dorong oleh akitivitas pertambangan, khususnya batubara.
Angka PDB 2021 ini sebenarnya meleset tipis dari target di angka 3,7 persen.
Baca Juga: Wapres : Pandemi Covid Jangan Jadi Kendala Pertumbuhan Ekonomi Nasional
Pemerintah pun optimistis pertumbuhan ekonomi Indonesia akan berlanjut di tahun ini.
Bahkan targert pertumbuhan terbilang agresif di angka 5 persen.
Tingginya laju ekonomi pada akhir tahun lalu, mendorong pertumbuhan ekonomi tahunan naik, dari -2,07 persen pada 2020 menjadi 3,69 persen.
Ada penguatan konsumsi di beberapa sektor usaha yang memperkuat pertumbuhan ekonomi.
Pertumbuhan ini tak lepas dari perbaikan ekonomi di negara tujuan ekspor Indonesia.
Indonesia juga memperoleh bonus dari peningkatan harga komoditas yang kemudian mendorong kinerja ekspor barang.
Sejumlah komoditas unggulan ekspor Indonesia mengalami peningkatan, seperti minyak kelapa sawit dan batu bara.
Penulis : Dea-Davina
Sumber : Kompas TV