Konflik Gajah Dan Manusia Di Leuser Di Tengahi Dengan Gajah
Jelajah indonesia | 16 Juli 2020, 23:42 WIBSalam jelajah,
Ulung Putri menjelajah kawasan Leuser, menuntaskan keingintahuannya tentang alam liar dan yang hidup di dalamnya.
Di Singkil, sinar matahari sinar matahari cepat berubah terik. Deretan pephonan di yang membentang 2700 hektar di selatan ekosistem Leuser, berikut 125 jenis flora, 7 primata 116 burung ada di Trumon WildLife Corridor.
Kawasan Trumon yang masuk Kabupaten Aceh Selatan ini punya keanekaragaman hayati yang tinggi dan sekaligus menjadi area perlintasan satwa liar yang berasal dari hutan di Taman Nasional Gunung Leuser.
Sejak 2012 Kawi dan Mahood gajah lainnya rutin berpatroli di koridor yang terletak di Aceh Selatan ini. Koridor Trumon berada diantara kawasan Taman Nasional Gunung Leuser dan suaka margasatwa Rawa Singkil.
Kawasan konservasi ini diapit Lima Desa. Desa Naca di Kabupaten Aceh Selatan yang dihuni 200 orang, yang sebagian besar warganya hidup dari bertani, berternak dan berkebun. Kehidupan warga desa yang aman saat ini salah satunya berkat keberadaan gajah-gajah terlatih, yang bisa sampai 15 kali dalam sebulan keluar masuk kawasan koridor Trumon untuk berpatroli.
Tingginya tingkat konflik antara gajah dan manusia di Aceh, seperti pada periode 2010- 2012, hampir tiap bulannya selalu ada kebun warga yang diserang gajah liar.
4 gajah yang dikirim dari pusat pelatihan gajah di Saree Aceh, menjadi penengah konflik.
Kawasan Trumon dan Salam, 2 Kecamatan ini merupakan kawasan home range gajah sejak zaman dulu sampai sekarang. Sebagai kawasan home range gajah, koridor Trumon menjadi area jelajah gajah Sumatera yang membutuhkan rata-rata 200 hektar lahan sebagai wilayahnya bergerak.
Ruang gerak inilah yang saat ini semakin sempit bagi mamalia yang berat badannya bisa mencapai 4 ton atau 4 ribuan kilogram ini. Gajah-gajah yang kehilangan hutan sebagai rumah menyerbu desa karena mereka menjadi bergantung pada kelapa sawit sebagai pakan mereka.
Untuk melindungi warga Siska, Nani, dan Bayu bertugas menjaga kawasan Trumon.
Penulis : Herwanto
Sumber : Kompas TV