Terawan Menjawab Klaim Vaksin Nusantara Karya Anak Bangsa - ROSI
Rosi | 11 Juli 2022, 12:52 WIBKOMPASTV - Publik mempertanyakan klaim Vaksin Nusantara sebagai produk dalam negeri. Dokter Terawan Agus Putranto menjelaskan bahwa ada kerja sama dengan Amerika Serikat dalam penelitian Vaksin Nusantara.
Meski demikian, Terawan menegaskan Vaksin Nusantara tetap merupakan karya anak bangsa. Hadirnya Vaksin Nusantara di tengah masa tanggap darurat Covid-19 perlu diapresiasi dalam rangka semangat kemandirian.
Dokter Terawan mengatakan masyarakat Indonesia harus bangga karena dengan adanya kerja sama ini, Indonesia dianggap negara yang memiliki kemampuan.
Simak selengkapnya dalam ROSI Eksklusif “Akhirnya, Dokter Terawan Menjawab” di kanal Youtube KompasTV.
#DokterTerawan #VaksinNusantara #TerapiCuciOtak
Penulis : Anas-Surya
Sumber : Kompas TV