> >

Agustus, Kalung Anti Korona Akan Diproduksi Masal

Berita daerah | 22 Juli 2020, 09:37 WIB

PALEMBANG,KOMPAS.TV-Kementerian Pertanian tengah melakukan sosialisasi terkait inovasi kalung antivirus korona berbahan tanaman eukaliptus.

Produk aromaterapi ini rencananya akan diproduksi massal Agustus mendatang.

Kementerian Pertanian melakukan sosialisasi terkait kalung antivirus korona berbahan tanaman eukaliptus.

Balai Pengkajian Teknologi Pertanian, BPTP Sumatera Selatan mempresentasikan inovasi tersebut pada Walikota Palembang.

Atekan, Kepala BPTP Sumsel, menerangkan, Kalung antivirus tersebut menggunakan bahan aktif tanaman eukaliptus, yakni eucalyptol atau 1,8 cineol yang diklaim dapat menghambat pertumbuhan berbagai jenis virus termasuk korona.

Bahan aktif tersebut dapat berikatan dengan membran protein yang melapisi virus.

Protein virus menjadi rusak sehingga virus tak dapat berkembangbiak.

Produk didesain dengan teknologi nano dalam bentuk serbuk dan dikemas dalam kantong berpori.

Produk akan mengeluarkan aroma, sehingga berfungsi sebagai aromaterapi selama jangka waktu tertentu.

Selain berbentuk kalung, produk antivirus serupa dikemas dalam bentuk roll-on dan inhaler.

Bersama perusahaan swasta, ketiganya akan diproduksi massal Agustus nanti.

#korona #eukaliptus #bptp

Penulis : KompasTV-Palembang

Sumber : Kompas TV


TERBARU