Teratai, Bunga Cantik Untuk Memperindah Halaman Rumah
Berita daerah | 3 Juli 2020, 13:42 WIBDENPASAR, KOMPASTV - Dimasa pandemi covid 19, banyak masyarakat yang mulai mengisi waktu dirumah saja dengan produktif yakni mempercantik halaman rumah. Selain tananam sayur mayuir dan obat, tanaman hias juga kini banyak diminati. Salah satu tanaman yang bisa anda pilih sebagai tanaman hias adalah bunga teratai
Selain untuk bunga hias, bunga teratai juga kerap kali digunakan untuk upacara. anda dapat memperoleh bibit teratai pada lokasi budidaya bunga teratai di denpasar, tepatnya di stand bunga yang berlokasi di jalan by pass Ib Mantra, Kertalangu, Denpasar. Berbagai jenis bunga teratai tersedia, Seperti bunga teratai lokal dengan warna biru, merah muda, dan putih/ bunga teratai bali atau dikenal dengan tunjung bali hingga bunga teratai jenis saraswati dan india yang paling banyak diminati pembeli
Dalam memelihara bunga teratai yang harus dipersiapkan adalah air dan lumpur serta pupuk khusus bunga teratai, tidak sulit dalam merawat bunga yang satu ini/ selama tetap memperhatikan kadar air dan rajin memberi pupuk.
Bunga teratai dijual dengan harga yang bervariasi, tergantung jenis teratai yang anda inginkan. Beberapa jenis teratai seperti teratai saraswati, teratai kuning, dan teratai india memiliki harga yang lebih tinggi dibandingkan teratai lokal biasa. Harga mulai dari 200 ribu hingga 400 ribu rupiah, sudah termasuk pot, namun jika anda ingin membeli bibitnya saja tidak masalah bibit teratai dijual mulai harga 30 ribu hingga 200 ribu tergantug jenis teratai
#tanamanhias #bungateratai #hobi
Penulis : KompasTV-Dewata
Sumber : Kompas TV