> >

Pemulihan Trauma Anak Korban Kebakaran

Berita daerah | 20 Juni 2020, 21:56 WIB

SAMARINDA, KOMPAS.TV - Terlihat senyum ceria dan tawa lepas puluhan anak-anak korban kebakaran di Kawasan Jalan Lambung Mangkurat, Kecamatan Samarinda Ilir, Kota Samarinda, Kalimantan Timur.

Padahal, sebelumnya, puluhan anak-anak ini kesehariannya mereka terlihat murung karena hampir tak ada yang tersisah saat kebakaran menerjang rumah mereka.

Dari buku-buku pelajaran, mainan hingga baju mereka ludes tak bersisa. Pasalnya, kebakaran tersebut sangat cepat merambat, akibat kawasan tersebut sangat padat bangunan yang sebagian besar bangunannya terbuat dari kayu.

Obrolan mereka bahkan hanya seputar peristiwa kebakaran dan bagaimana bisa mendapatkan makanan serta baju yang layak. Untuk itu sekelompok mahasiswa Bem Universitas Mulawarman melakukan trauma healing.

Anak-anak korban kebakaran tersebut diajak belajar sambil bermain, untuk melupakan peristiwa kebakaran yang menghanguskan rumah mereka.

Sementara itu, anak-anak tersebut sangat antusias untuk diajak belajar sambil bermain. Sambil diawasi oleh orang tua mereka, yang juga terhibur melihat anak-anak mereka bisa kembali tersenyum dan tertawa.

Sebelumnya, sabtu dinihari, 6 juni lalu, kebakaran di Jalan Lambung Mangkurat, dan Jalan Aziz Samad, Gang Haji Mastur, Rt. 33 Kecamatan Samarinda Ilir, Kota Samarinda, Kalimantan Timur.

Kebakaran tersebut menghanguskan 21 bangunan yang terdiri dari 5 toko dan 16 rumah. Alhasil 36 kepala keluarga dengan 103 jiwa kehilangan tempat tinggal.

#KebakaranLambung#TraumaHealing#BelajarBermain

Penulis : KompasTV-Tenggarong

Sumber : Kompas TV


TERBARU