Sosialisasi Jelang PSBB di Banjarmasin, Warga Ikut Berpartisipasi Gunakan Kostum Badut
Berita daerah | 21 April 2020, 19:44 WIBBANJARMASIN, KOMPAS.TV - Sosialisasi jelang diterapkannya pembatasan sosial berskala besar (PSBB) di Kota Banjarmasin mulai dilakukan.
Selasa siang (21/4/2020), sosialisasi dilakukan tim gugus tugas percepatan penanganan covid-19 tingkat kecamatan Banjarmasin Tengah serta kelurahan Sungai Baru.
Tim dari unsur Camat Banjarmasin Barat, Lurah Sungai Baru, anggota TNI diwakili Koramil Banjarmasin Barat Tengan dan Kepolisian Sektor Banjarmasin Tengah melakukan sosialisasi dengan menyuarakan peraturan pembatasan dan pelarangan yang akan berlaku selama masa PSBB nanti di simpang lampu merah jalan Ahmad Yani Kilometer 1 Banjarmasin.
Tidak hanya itu, Warga dari gang damai bahkan turut serta membantu sosialisasi dengan cara unik yaitu mengenakan kostum badut.
Kostum badut dikenakan agar lebih menarik perhatian warga untuk membaca tulisan imbauan yang dibawa sambil berdiri di pinggir jalan.
Selain sosialisasi PSBB, warga juga sosialisasikan rencana dapur umum yang akan dibuka selama ramadan untuk membantu warga terdampak covid-19 melaksanakan sahur dan berbuka di Gang damai Kelurahan Sungai Baru Banjarmasin.
Sosialisasi mulai dilakukan sebab Banjarmasin telah disetujui melaksanakan psbb yang rencananya akan berlaku paling lambat jumat pekan ini.
Penulis : KompasTV-Banjarmasin
Sumber : Kompas TV