> >

Stasiun Gubeng Surabaya Mulai Ramai, Puncak Arus Mudik Diprediksi 28 Maret

Berita daerah | 22 Maret 2025, 08:48 WIB

JAWA TIMUR, KOMPAS.TV - Stasiun Gubeng, Surabaya, semakin ramai oleh pemudik pada Sabtu (22/3) pagi. Mayoritas penumpang berangkat menuju Bandung, Jakarta, dan Banyuwangi.

Di hari kedua masa angkutan Lebaran 2025 ini, jumlah penumpang yang berangkat diprediksi mencapai 17.000 hingga 18.000 orang. Puncak arus mudik di Stasiun Gubeng diperkirakan terjadi pada 28 Maret mendatang.

Dari Stasiun Pasar Senen Jakarta, kami akan memantau bagaimana situasi arus mudik di Stasiun Gubeng Surabaya bersama Jurnalis KompasTV, Mahendra Tri Ginanjar.

#mudik #stasiungubeng #lebaran2025

Baca Juga: Lengkap! Pantauan Arus Lalu Lintas di Banten-Bali, Pemudik Berangkat Lebih Awal

Penulis : Jocelyn-Valencia

Sumber : Kompas TV


TERBARU