Rekaman Detik-Detik Kapal Tongkang Tabrak Kafe di Tepi Sungai Mahakam
Kalimantan | 14 Januari 2025, 20:33 WIBSAMARINDA, KOMPAS.TV - Kapal tongkang di Samarinda, Kalimantan Timur, menabrak kafe di tepi Sungai Mahakam. Kapal tongkang diduga hilang kendali setelah mengalami tali putus.
Sebelum kapal tongkang menabrak kafe, pegawai sempat melihat kapal tongkang mengambang di perairan Sungai Mahakam. Namun tidak lama berselang, kapal tongkang semakin mendekat ke kafe hingga menabraknya.
Kejadian ini diduga terjadi sekitar pukul setengah dua siang waktu Indonesia Tengah.
Baca Juga: Diduga Alami Kerusakan, Kapal Tongkang Tabrak Kafe di Tepi Sungai Mahakam
#kapal #kafe #sungaimahakam #samarinda
Penulis : Tesalonika-Ajeng
Sumber : Kompas TV