> >

Korban Ceritakan Detik Detik Vila Ambruk

Jawa timur | 31 Desember 2024, 21:18 WIB

BATU, KOMPAS.TV-Tumbur Harianja, salah satu korban ambruknya vila di Kota Batu ini, menceritakan awal kejadian yang menimpa dirinya dan keluarga. Menurut Tumbur, kedatangannya ke Kota Batu ini untuk merayakan libur Tahun Baru. Sebelumnya, Tumbur bersama keluarganya baru saja dari Surabaya dan berziarah ke Madura. Menurut rencana, vila tersebut dipesan hingga tanggal 2 Januari.

Setibanya di Kota Batu pada Senin sore, keluarga asal Bekasi ini langsung menempati vila yang telah dipesan sebelumnya melalui aplikasi online. Pada Senin malam, saat Tumbur bersama keluarganya sedang bersantai, tiba-tiba terdengar suara keras diikuti dengan runtuhnya bangunan vila dua lantai tersebut.

Enam orang yang berada di dalam vila, termasuk dua balita, langsung berlarian menyelamatkan diri. Menurut Tumbur, ambruknya vila ini terjadi begitu cepat. Ia juga menceritakan bahwa mertuanya sempat tertimbun reruntuhan bangunan namun berhasil diselamatkan.

"Untung saya sempat ambil anak kami yang perempuan, langsung terguling guling, itu kejadian sekitar jam 7," Kata Tumbur.

Sebelumnya, pada Senin (30/01/2024) malam, sebuah vila di Dusun Krajan, Desa Oro-Oro Ombo, Kota Batu ambruk saat kawasan tersebut diguyur hujan. Saat kejadian, vila tersebut berisi enam orang wisatawan asal Bekasi yang sedang berlibur di Kota Batu. Akibat kejadian ini, wisatawan mengalami luka-luka dan dirawat di Rumah Sakit Hasta Brata, Kota Batu.

 

Penulis : KompasTV-Malang

Sumber : Kompas TV


TERBARU