Bali Summer Fashion Week 2024 Akan Digelar Di Living World
Bali nusa tenggara | 5 November 2024, 15:17 WIBDENPASAR, KOMPASTV - Bali, tidak hanya dikenal sebagai pariwisatanya saja, namun juga sebagai ikon fashion yang bisa bersaing di kancah internasional. Hal inilah yang mendasari dilaksanakannya Bali Summer Fashion Week, di Bali.
Digelar setiap tahun, tahun ini BSFW mengusung tema “Spring Summer”, yakni busana musim panas. Akan ada 35 designer dan brand, serta 300 karya design dengan menampilkan 150 model yang terdiri dari model anak-anak, remaja, dan dewasa, yang akan menampilkan gaya busana musim panas, seperti busana ready to wear, beach wear, dan resort wear .
YMM event organizer dan didukung oleh YMM model management di bawah naungan PT. Bali Anugrah Mega Gemilang, memilh Living World Denpasar sebagai lokasi BSFW tahun ini. Bali Summer Fashion Week 2024, akan terus berlanjut di tahun-tahun berikutnya, dan diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian, serta menjadi daya tarik wisatawan untuk berlibur ke Bali. Selain itu, melalui BSFW 2024, akan memotivasi dan memberikan wadah kepada para designer dan model, untuk bisa menggali potensi para model dan designer, serta bisa mengekspresikan karya-karyanya.
Salah satu desainer muda cantik dan bertalenta, Anak Agung Istri Agung Kresna Vindhari yang dikenal dengan Brandnya Basundhari Hardy. meski baru pertama kali ikut join di Bali Summer Fashion Week 2024 ini mengaku sudah sangat siap untuk tampil memperkenalkan desain karya terbaiknya.
BSFW 2024 akan diselenggarakan selama tiga hari, mulai 8 hingga 10 november 2024 di Amphitheater Living World, dengan menghadirkan Fashion Show Brand Kids & Teens Model, Fashion Show Modeling Competition, dan Fashion Show Brand & Designer oleh model profesional. Adapun beberapa brand dan designer ternama di indonesia yang ikut meramaikan BSFW 2024 yakni, Basundhari Hardy, Zoebarqa By Benz, Klambikoe By Anti, Tulle And Batiste, Js Cultura, dan Strd By Sutardi.
#BaliSummerFashionWeek2024 #pariwisata #bali
Penulis : KompasTV-Dewata
Sumber : Kompas TV