> >

Ciptakan Pilkada Damai Lima Paslon Bupati Jayapura Tanda Tangan Komitmen Bersama

Papua maluku | 10 Oktober 2024, 20:29 WIB

JAYAPURA, KOMPAS.TV - Guna mewujudkan pilkada yang aman dan damai di Kabupaten Jayapura, Polres Jayapura menggelar diskusi bersama lima pasangan bupati dan wakil bupati, KPU, Bawaslu, pimpinan partai politik, TNI-Polri, serta tokoh adat dan agama.

Kegiatan bertajuk ngopi bareng pilkada damai ini digelar untuk menciptakan kesepahaman dan sinergi dalam menjaga ketertiban selama tahapan Pilkada 2024.

Kabag OPS Polres Jayapura, Kompol Septen Sianturi mengatakan, pilkada sering menimbulkan gesekan di masyarakat, sehingga untuk mencegah gesekan itu terjadi, maka perlu ada komitmen bersama di antara para pasangan calon beserta penyelenggara dan masyarakat.

Sementara itu, ketua KPU Kabupaten Jayapura, Efra Tunya, memberikan apresiasi kepada Polres Jayapura yang terus mendukung terwujudnya Pilkada damai. Ia juga menegaskan bahwa KPU sebagai penyelenggara akan terus bekerja secara profesional dan netral sehingga mewujudkan Pilkada yang aman dan damai.

Kurang lebih tiga jam digelar, acara ini ditutup dengan penandatanganan komitmen bersama untuk penyelenggaraan Pilkada yang aman dan damai di Kabupaten Jayapura, juga sebagai bentuk tanggung jawab bersama dalam menciptakan suasana kondusif menjelang dan setelah pelaksanaan Pilkada 2024.

Penulis : KompasTV-Sorong

Sumber : Kompas TV


TERBARU