Fraksi PPP Pamit saat Sidang Paripurna Terakhir MPR 2019-2024: Sudah Tak Lagi Dapat Kursi
Sulawesi | 26 September 2024, 16:54 WIBKOMPAS.TV - Tanggal 1 Oktober pekan depan, anggota DPR dan MPR periode 2024-2029 akan dilantik dan memulai sidang pertama. Maka, Rabu kemarin (25/09), MPR periode 2019-2024 menggelar sidang terakhir.
Fraksi Partai Persatuan Pembangunan mengucapkan salam perpisahan karena tak lagi ada di MPR pada 2024-2029. Pantun Bambang Soesatyo adalah pengantar bagi anggota Majelis Permusyawaratan atau MPR baru, yakni periode 2019-2024.
Beringin adalah lambang Partai Golkar. Namun, konteks Bambang berpantun adalah untuk salam perpisahan sekaligus menyambut anggota baru MPR.
Sidang paripurna akhir masa jabatan 2019-2024 pada Rabu (25/09) kemarin dihadiri seluruh para pimpinan dan anggota MPR. Sidang menyetujui dua rancangan putusan, yaitu rancangan peraturan MPR tentang tata tertib dan rancangan keputusan MPR tentang rekomendasi MPR periode 2019-2024.
MPR periode 2019-2024 adalah lembaga tinggi negara yang membuat terobosan dalam menghapus ketetapan atau TAP MPR yang membuat tiga presiden mendapat citra buruk di masyarakat dan membuat ketiga presiden dilengserkan.
Saat menetapkan ketetapan itu, MPR masih berstatus lembaga tertinggi negara. Sehingga cukup satu TAP, citra politik menjadikan status hukum menempel kepada ketiga presiden. Namun, TAP kini itu gugur karena tak terbukti.
#paripurnamprterakhir #mprsidangparipurna #mpr #dpr
Penulis : KompasTV-Makassar
Sumber : Kompas TV