Rumah Terbakar, Dua Balita Meninggal Dunia
Sulawesi | 30 Juli 2024, 12:25 WIBPOLEWALI MANDAR, KOMPAS.TV - Diduga akibat ledakan kompor gas, satu rumah warga di Polewali Mandar, Sulawesi Barat, ludes terbakar. Kebakaran juga membuat dua balita tewas akibat terjebak dalam kobaran api.
Kebakaran hebat ini melanda sebuah rumah warga, di Desa Tuttula, Kecamatan Tapango, Kabupaten Polewali Mandar, 28 juli 2024. Rumah panggung milik salah seorang warga ludes usai di lalap si jago merah.
Kobaran api dengan cepat membesar, lantaran rumah yang terbuat dari material kayu. Lokasi kebakaran yang berada di tengah kebun, membuat proses pemadaman sulit.
Kebakaran tak hanya menghanguskan rumah, dua anak berumur lima tahun dan bayi dua bulan tewas terjebak dalam kobaran api.
Kebakaran ini terjadi setelah pemilik rumah memperbaiki regulator elpiji yang sempat bocor. Namun sayang, justru memicu ledakan dan menghanguskan seisi rumah. Pemilik rumah beserta istri dan dua anaknya selamat, namun dua lainya tewas terbakar.
Pemilik rumah dan sitrinya jalani perawatan di rumah sakit usai alami luka bakar serius. Sementara jasad dua anaknya yang tewas langsung dimakamkan warga di pemakaman umum setempat.
Untuk mengetahui penyebab pasti kebakaran tragis ini, polisi telah melakukan olah tempat kejadian perkara dan memeriksa sejumlah saksi.
#kebakaran
#2korbantewas
#rumah
Penulis : KompasTV-Makassar
Sumber : Kompas TV