> >

Detik-Detik Warung Makan Meledak Karena LPG Bocor

Jawa timur | 19 Februari 2024, 20:50 WIB

MALANG, KOMPAS.TV - Diduga karena kebocoran tabung gas elpiji 3 Kg sebuah warung di Kota Malang meledak dan terbakar.

Sebuah warung makan di Jalan Kerto Pamuji meledak pada Minggu (18/02/2024) pagi. Ledakan cukup kuat berasal dari dalam warung hingga menghancurkan kaca warung, ledakan ini juga menimbulkan kebakaran.

Yanto Catur, Ketua RT setempat menjelaskan, ledakan di warung ini terjadi sekitar jam 7.26, saat itu warung belum buka. Suara ledakan juga cukup keras didengar oleh warga sekitar. mengetahui ledakan dan kebakaran warga langsung mengevakuasi enam karyawan warung yang berada di dalam dan memadamkan api.

Diduga kuat kebakaran berasal dari tabung gas elpiji tiga kilogram yang bocor. Karena sebelum kejadian, warga sekitar mencium aroma gas elpiji di sekitar lokasi kejadian.

"Sepertinya enam korban yang tidur di dalam ini nggak teliti di bau, kalo orang di luar sudah bau kok bau gas di dalam mungkin nggak ngerti terus mungkin menyalakan kompor persiapan nanti siang buka," Kata Yanto.

Enam korban yang mengalami luka bakar dibawa ke rumah sakit saiful anwar malang untuk mendapatkan penanganan.

 

Penulis : KompasTV-Malang

Sumber : Kompas TV


TERBARU