PJ Walikota Ingatkan Asn Harus Netral Pada Masa Pemilu
Berita daerah | 4 Januari 2024, 21:05 WIBSUKABUMI, KOMPAS.TV - Saat upacara peringatan rangkaian Hari Amal Bhakti Ke-78 Kementrian Agama Tingkat Kota Sukabumi, penjabat Wali Kota Sukabumi Kusmana Hartadji, mengatakan seluruh ASN di lingkungan Pemerintahan Kota Sukabumi maupun dinas-dinas lainnya harus benar-benar netral, dengan tidak menunjukkan keberpihakan terhadap peserta pemilu tertentu, baik itu ketika berfoto. PJ Walikota mengingatkan para asn untuk menghindari sepuluh pose jari yang dilarang.
Seluruh pegawai harus netral dan tidak boleh ada afiliasi terbuka kepada parpol tertentu dan tidak diskriminasi. PJ mengharapkan para asn di lingkungan Pemkot Sukabumi berkomitmen menjaga netralitas dan profesionalisme pada momen pemilu ini. Sebagai bentuk dukungan untuk kesuksesan pemilu. Para ASN juga dapat berperan dalam mendorong partisipasi aktif masyarakat untuk menyalurkan hak suaranya. Kementrian Agama Tingkat Kota Sukabumi, Kusmana pun berpesan agar pagawai negeri diminta selalu menjaga sikap dan perilaku.
Sahabat Kompas TV Sukabumi! Jangan lupa like, comment, dan subscribe channel YouTube Kompas TV Sukabumi, juga aktifkan lonceng notifikasi agar tidak ketinggalan update mengenai isu-isu terkini di Indonesia.
Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live.
Sosial Media Kompas TV Sukabumi:
YouTube : https://www.youtube.com/c/KompasTVSukabumi/videos
Instagram : https://www.instagram.com/kompastvsukabumi
Facebook : https://www.facebook.com/redaksikompastvsukabumi
Twitter : @ktvsukabumi
Penulis : KompasTV-Sukabumi
Sumber : Kompas TV