Warga Serbu Pasar Murah Yang Digelar Pemkot Sorong
Berita daerah | 26 Desember 2023, 15:39 WIBSORONG, KOMPAS.TV - Jelang natal dan tahun baru, pemerintah Kota Sorong kembali menggelar pasar murah bahan pokok di sejumlah titik. Kegiatan ini membantu masyarakat untuk memenuhi kebutuhan bahan pokok.
Pasar murah yang digelar pemerintah Kota Sorong ini langsung diserbu warga. Meski tidak ada persyaratan untuk membeli bahan pokok, namun petugas memberikan nomor antrean kepada warga agar pembelian bahan pokok tetap tertib.
Di pasar murah ini, harga beras dijual 100 ribu rupiah per 10 kilogram, minyak goreng ukuran 2 liter seharga 30 ribu rupiah. Gula pasir 50 ribu rupiah per 50 kilogram dan tepung terigu ukuran 5 kilogram seharga 30 ribu rupiah. Pasar murah ini digelar di tiga titik yakni di Distrik Sorong Barat, Distrik Sorong Manoi dan Distrik Sorong Timur.
#pasarmurah
#pemkotsorong
#jelangnataldantahunbaru
Penulis : KompasTV-Makassar
Sumber : Kompas TV