Harga Cabai Di Pasar Tradisional Masih Mahal
Sulawesi | 8 Desember 2023, 16:50 WIBMAKASSAR, KOMPAS.TV - Sejak dua bulan terakhir, harga cabai di pasar tradisional Toddopuli, kota Makassar, Sulawesi Selatan masih mengalami kenaikan.
Kenaikan harga cabai justru dikeluhkan pedagang bumbu dapur di pasar tradisional Toddopuli Makassar, lantaran pendapatan mereka juga ikut menurun karena daya beli masyarakat juga menurun. Harga cabai rawit yang sebelumnya 30 ribu rupiah perkilogram kini naik menjadi 85 ribu rupiah perkilogram. Sementara cabai kriting yang sebelumnya 30 ribu rupiah perkilogram kini naik menjadi 60 ribu rupiah perkilogram.
Tidak hanya cabai, sejumlah bumbu dapur juga ikut naik seperti daun bawang. Menurutu pedagang kenaikan ini sudah terjadi sejak dua bulan terakhir akibat pasokan berkurang dari distributor dampak dari musim kemarau yang melanda sejumlah daerah di Sulawesi Selatan.
#hargacabai
#pasartoddopuli
#dampakkemarau
Penulis : KompasTV-Makassar
Sumber : Kompas TV