> >

Momen Suami Syok Temukan Istrinya yang Hamil Tewas Dibunuh Ayah Mertuanya

Jawa timur | 1 November 2023, 16:42 WIB

PASURUAN, KOMPAS.TV- Warga Desa Parerejo, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur dibuat heboh oleh kasus pembunuhan dengan korban wanita yang tengah hamil 6 bulan. Pelaku pembunuhan ternyata ayah mertua korban.

Diketahui korban berinisial F (23) tewas mengenaskan dengan luka di leher. Korban ditemukan oleh suaminya yang baru saja pulang kerja. Saat itu suami korban menemukan istrinya tergeletak tak bernyawa Selasa (31/10/23) petang dengan luka fatal pada bagian leher. Ketika kejadian rumah dalam keadaan terkunci, sehingga suami korban melihat dengan cara mengintip. Suami korban lantas masuk ke rumah, dan sempat melihat K (52) pelaku yang juga  ayahnya sedang duduk lalu melarikan diri.

Syok melihat istrinya yang tengah hamil itu sudah tak bernyawa, suami korban berteriak minta tolong kepada warga. Sementara itu belakangan diketahui pelaku menghabisi nyawa korban menggunakan senjata tajam saat rumah dalam keadaan sepi.

Baca Juga: Geger di Pasuruan Bapak Mertua Bunuh Menantu yang Sedang Hamil

Editor Video: Joshua Victor 

Penulis : Sunbhio-Pratama

Sumber : Kompas TV


TERBARU