Operasi Sikat Jaran Candi 2023 Amankan 32 Pelaku Curanmor
Jawa tengah dan diy | 28 September 2023, 16:27 WIBSEMARANG, KOMPAS.TV - Tiga puluh empat sepeda motor hasil curian di wilayah hukum Semarang, Rabu (27/09) siang digelar bersama dengan 32 pelaku pencurian kendaraan bermotor di halaman Polrestabes Semarang.
Penangkapan 32 tersangka pencurian sepeda motor ini, saat Unit Reskrim Jajaran Polrestabes Semarang menggelar Operasi Sikat Jaran Candi 2023 yang dilakukan selama dua minggu lebih.
Dalam aksi pencurian yang dilakukan oleh para pelaku ini, mereka menggunakan berbagai modus untuk mengambil sepeda motor yang tidak memiliki kunci ganda serta kelengahan korbannya. Selanjutnya para pelaku menjual kendaraan hasil curian secara utuh sepeda motor maupun di jual secara terpisah.
“Marak adalah kita bisa melihat motor sudah mulai dikanibal, dipretelin dijual tidak utuh tapi terpisah-pisah untuk menghindari deteksi dari petugas,” kata AKBP Wiwit Ari Wibisono, Wakapolrestabes Semarang.
Sementara itu salah satu pelaku asal Demak yang sudah melakukan pencurian kendaraan bermotor sebanyak 4 kali di Kota Semarang, tertangkap usai viral di media sosial bertengkar dengan korbannya saat kepergok mencuri helm di tempat kos Karang Tempel, Semarang Timur.
Dalam keterangannya dihadapan petugas, aksi mencuri sepeda motor milik korban dilakukan dengan cara berpura-pura sebagai saudara korban untuk mengantarkan sepeda motor ke rumah sakit.
“Modusnya saya (ngaku) temannya, saya ambil motornya saya bawa lari trus saya pulang. Helm tiga kali, motor empat kali,” kata Aris Dwi, pelaku pencurian.
Atas aksi yang dilakukan oleh 32 pelaku ini, polisi menerapkan pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan ancaman hukuman 7 tahun penjara. Aksi pencurian yang dilakukan oleh para pelaku ini, rata-rata terekam kamera pengawas, sehingga petugas bisa melacak identitas pelaku dan berhasil menangkap pelaku di tempatnya masing-masing. Dan kendaraan hasil pencurian, rata-rata di jual dengan harga Rp2 juta hingga Rp3 juta.
#curanmor #operasisikatjarancandi2023 #semarang
Penulis : KompasTV-Jateng
Sumber : Kompas TV