DBD Di Kotamobagu Meningkat, Dinkes Nyatakan Kotamobagu KLB DBD
Sulawesi | 31 Agustus 2023, 00:20 WIBKOTAMOBAGU, KOMPAS.TV- Sebanyak 124 kasus Demam Berdarah Dengue di temukan di wilayah kota Kotamobagu-Sulawesi Utara ditahun 2023. Dinas kesehatan Kotamobagu nyatakan wilayah Kotamobagu berstatus kejadian luar biasa demam berdarah.
Rata rata pasien demam berdarah datang ke Rumah Sakit Umum Daerah Kotamobagu mengeluhkan sakit panas tinggi lebih dari tiga hingga empat hari yang menyerang anak anak tidak terkecuali orang dewasa.
Dibanding tahun sebelumnya kasus DBD di kota Kotamobagu berjumlah 74 kasus, sedangkan di tahun 2023 meningkat hingga 124 kasus sehingga Dinas Kesehatan Kotamobagu akan berkoordinasi dengan Pemerintah Kotamobagu untuk mnaikan status menjadi kejadian luar biasa.
Selain melakukan penyelidikan Epidemiolologi untuk mengenal sifat sifat penyebab atau sumber dan cara penularan yang dapat mempengaruhi timbulnya wabah, Dinas Kesehatan juga melalui puskemas puskesmas melakukan sosialisasi kepada masyarakat.
#kompastvmanado #dinkeskotamobagu #dbd
Rahman Rahim Kompas tv Kotamobagu
Saksikan Siaran Kompastv :
Chanel 46 UHF
Fb : Kompastv Manado
Yt : Kompastv Manado
Alamat Studio Kompastv Manado
Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun
Kecamatan Malalayang, Kota Manado
Sulawesi Utara
Penulis : KompasTV-Manado
Sumber : Kompas TV