> >

Sempat Melarikan Diri, 1 Tahanan Akhirnya Menyerahkan Diri

Sulawesi | 24 Agustus 2023, 21:30 WIB

MANADO, KOMPAS.TV- Salah satu tahanan dari 6 tahanan Polsek Wanea yang sempat melarikan diri dari sel beberapa waktu lalu akhirnya kembali menyerahkan diri ke Polres Manado pada Senin lalu.

Sebelumnya para tahanan yang kabur ini berhasil melarikan diri setelah mebobol dinding sel pada tanggal 9 Agustus dini hari lalu.

Kelima tahanan lainnya sebelumnya juga telah berhasil diringkus tim Resmob Polres Manado beberapa waktu yang lalu.

Kasat Reskrim Polres Manado Kompol Sugeng Wahyudi mengatakan, JL kabur di Malalayang dan lari secara terpisah dari teman-temannya.

Kelima tahanan yang dibekuk tim resmob melarikan diri ke Kamangta Minahasa dan sempat menganiaya penjaga kebun tempat mereka melarikan diri.

#kompastvmanado #polrestamanado #resmob

Tim Liputan Kompas tv Manado Sulut

Saksikan Siaran Kompastv :

Chanel 46 UHF

Fb : Kompastv Manado

Yt : Kompastv Manado

Alamat Studio Kompastv Manado

Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun

Kecamatan Malalayang, Kota Manado

Sulawesi Utara

Penulis : KompasTV-Manado

Sumber : Kompas TV


TERBARU