Sebanyak 300 Pembalap Ikuti Kasal Cup Supertrack 2023 Seri 3 Salatiga
Jawa tengah dan diy | 25 Juli 2023, 16:21 WIBSALATIGA, KOMPAS.TV - Sebanyak 300 peserta turut memeriahkan gelaran ke tiga dalam event Kasal Supertrack, Grasstrack, dan Motocros. Selain sebagai ajang pencarian bakat kegiatan balap motor lumpur ini terdiri dari beberapa kategori kelas, mulai dari modifikasi, hingga kelas free for all (FFA).
Selain kelas pemula dan profesional dalam event ini juga berlangsung Gasstrack Junior Motocross Supertrack Championship Kasal Cup 2023, selain sebagai wadah bagi pecinta olahraga otomotif yang ada di Indonesia, juga sebagai ajang dalam mencari pembalap muda berbakat yang dapat mengukir prestasi tingkat nasional hingga internasional.
“Ini seri ketiga dari yang pertama kali di Mojokerto, kemudian di Tegal, sekarang di Salatiga banyak juga pesertanya,” ujar Ahmadi Heri Purwono, Wakil Kepala Staf TNI angkatan laut.
Salatiga merupakan kota yang memiliki nilai hitoris tinggi bagi TNI angkatan laut, dari sejak zaman perang kemerdekaan hingga saat ini, banyak pimpinan TNI angkatan laut yang berasal dari kota yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Semarang dan Boyolali.
Warga Salatiga tampak antusias menyaksikan gelaran event berskala nasional yang pertama kali digelar di kota ini, tak hanya diikuti pembalap laki-laki, pembalap wanita pun turut meramaikan ajang bergengsi kali ini. Salah satunya putri pembalap motocross kebanggan Indonesia, Almarhum Irwan Ardiansyah.
“Ini kan tahun pertama juga ada Grasstrack wanita di kejurnas, tapi ini kan masih hanya Gasstrack. Harapannya semoga ada Motocross khusus wanita karena jujur saya sebagai wanita sendiri itu berat lawan cowok-cowok, jadi juga pengin ada yang khusus wanita karena banyak pembalap wanita yang berhenti membalap karena lawannya cowok semua,” terang Sheva Anela Ardiansyah, Atlet Balap Motocross Putri Nasional.
Tak hanya diikuti pembalap domestik dari seluruh penjuru Nusantara, ajang kali ini juga dimeriahkan oleh beberapa pembalap asing. Sementara di Jawa Tengah kejuaraan ini merupakan ajang kedua yang di laksanakan di Jawa Tengah. Setelah sebelumnya pada seri kedua berlangsung di Kota Tegal, beberapa waktu lalu.
#motocross #grasstrack #saltatiga
Penulis : KompasTV-Jateng
Sumber : Kompas TV