Gereja Protestan Sumbang Hewan Kurb
Sulawesi | 4 Juli 2023, 18:37 WIBAMBON, KOMPAS.TV - Sinode gereja protestan Maluku menyumbangkan se ekor sapi kurban ke masjid raya Al-fatah, ini dilakukan untuk terus menghidupkan nilai toleransi antar umat beragama,
Majelis pekerja harian sinode gereja protestan Maluku, menyerahkan bantuan hewan kurban berupa satu ekor sapi kepada warga muslim ambon yang diterima langsung oleh imam masjid raya al-fatah di halaman masjid.
Penyerahan hewan kurban untuk disembelih pada hari raya idul adha 1444 hijriyah ini, dilakukan sebagai media untuk terus menghidupkan nilai-nilai toleransi antar umat beragama, dan juga sebagai wujud persaudaraan dan edukasi bagi seluruh umat lintas agama di maluku.
Dengan adanya momen seperti ini, dapat menarik simpati dan partisipasi seluruh umat beragama untuk menerima momen suci keagamaan sebagai bagian dari pembentukan spiritualitas keumatan.
#Penyerahansapi
#Masjidalfatahambon
#toleransiberagama
Penulis : KompasTV-Makassar
Sumber : Kompas TV Makassar