> >

Stok LPG Subsidi Langka

Jawa timur | 15 Juni 2023, 21:30 WIB

MALANG, KOMPAS.TV - Dalam beberapa pekan terakhir di tingkat pengecer, LPG subsidi 3 kilogram kerap kosong. Kosongnya LPG ini disebut pedagang karena tingginya permintaan di masyarakat.

Sering kosongnya LPG subsidi 3 Kg ini menurut pengecer sudah terjadi dalam dua pekan terakhir. Bahkan beberapa kali, pengecer tidak mendapatkan kiriman LPG dari pangkalan.

Amir, salah satu pedagang di kawasan Brantas Kota Malang menyebut, akhir-akhir ini permintaan LPG 3 Kg sangat tinggi. Jika biasanya dirinya hanya melayani warga kampung Brantas, dalam dua pekan terakhir, banyak warga luar kampung yang mencari LPG di tokonya, akibatnya 10 tabung LPG yang biasanya habis dalam 3 hari kini habis dalam 2 hari.

Selain itu, Amir juga memberitahu kepada pembeli bahwa akan ada peraturan baru dalam pembelian LPG lpg subsidi 3 Kg yakni dengan cara mendaftar di aplikasi. Namun amir juga belum mengetahui pasti kapan peraturan tersebut akan diterapkan.

"Kalau hari hari ini cepet kosongnya, kadang juga kosong banyak yang cari dapatnya 10 tabung 2 hari habis," Katanya.

Rencana pemerintah untuk pengetatan pembelian LPG subsidi agar lebih tepat sasaran juga mulai berdampak pada penjualan LPG non subsidi. Meski belum terlalu signifikan, namun sebagian masyarakat mulai beralih menggunakan LPG non subsidi 5,5 Kg dan 12 Kg.

Penulis : KompasTV-Malang

Sumber : Kompas TV


TERBARU