> >

Siti Nurbaya Kumpulkan 20 Kg Sampah Plastik di Pantai Banua Patra

Berita daerah | 12 Juni 2023, 20:00 WIB

BALIKPAPAN, KOMPAS.TV – Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya membersihkan pantai Banua Patra Balikpapan, dari sampah yang terbawa gelombang laut ke pesisir pantai.

Aksi ini dilakukan bertepatan dengan hari lingkungan hidup sedunia tahun 2023. Di lokasi ini, Siti Nurbaya mengumpulkan 20 kilogram sampah.

Di Balikpapan, aksi bersih pantai atau coastal clean up diikuti 41 komunitas dan 526 peserta, yang digelar di 6 titik. Selain pantai Benua Patra, juga digelar di pesisir pantai Balikpapan Permai, pantai Pasar Baru, Ruko Bandar,  Melawai hingga pantai Pandansari.

Total ada 9 ton sampah yang dikumpulkan. Sampah yang terkumpul akan diolah di pemilahan sampah pantai benua patra milik Kilang Pertamina Internasional kota Balikpapan.

Selain di Balikpapan, aksi bersih pantai ini juga dilakukan di sejumlah daerah di Indonesia.(*)

 

#sitinurbaya #bersihpantai #cleanup #beritabalikpapan

Jangan lewatkan informasi menarik di Kompas TV Balikpapan, yuk subscribe channel youtube Kompas TV Balikpapan.

Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi kalau ada video baru. Media sosial Kompas TV Balikpapan :

instagram: https://www.instagram.com/kompastv.ba...

facebook : https://www.facebook.com/kompastvbali...

twitter : https://twitter.com/TvBalikpapan?s=09

Penulis : KompasTV-Balikpapan

Sumber : Kompas TV


TERBARU