20 Tahun Menabung, Warga Lansia Pedagang Tempe Berangkat Haji
Jawa tengah dan diy | 24 Mei 2023, 16:27 WIBBLORA, KOMPAS.TV - Mbah Suyati warga lansia di Kabupaten Blora ini genap berusia 88 tahun, dan bersemangat untuk berangkat ke Tanah Suci menunaikan ibadah haji. Sehari-hari Mbah Suyati berjualan tempe di pasar.
Mbah Suyati menyisihkan uang sedikit demi sedikit dari hasil penjualan tempe selama 20 tahun. Warga Dusun Semengko, Desa Klopoduwur, Kabupaten Blora, Jawa Tengah ini pun bersyukur bisa berangkat ibadah haji tahun ini. Menurut rencana ia akan berangkat haji sendiri pada tanggal 20 Juni 2023. Mbah Suyati berharap agar selalu diberi kesehatan untuk bisa menjalankan ibadah haji ke Tanah Suci dengan lancar.
"Jualan tempe, menabung 20 tahun. Rencana berangkat haji tanggal 20 Juni 2023," ujar Mbah Suyati.
Pada tahun ini jumlah jemaah calon haji di Kabupaten Blora mencapai 162 orang. Sementara jumlah jemaah lansia sebanyak 20 orang.
#blora #haji #tanahsuci
Penulis : KompasTV-Jateng
Sumber : Kompas TV