> >

Kasus Flu Burung Terindikasi di Kalsel, Peternak Banjarbaru Semakin Waspada

Berita daerah | 2 Maret 2023, 06:51 WIB

BANJARBARU, KOMPAS.TV - Sri, peternak unggas di Jalan Karang Rejo Banjarbaru yang beternak ayam dan itik mengaku saat mengetahui adanya penemuan kasus flu burung di Kalimantan Selatan membuat ia meningkatkan kewaspadaannya.

Baca Juga: 7 Bebek Peking di HSU Positif Flu Burung H5N1!

Sri semakin memperhatikan kebersihan kandang, rutin menyemprotkan antiseptik dari air dengan PH khusus, asupan makanan dan minuman yang dikonsumsi hewan ternaknya, hingga memberikan vitamin yang terbuat dari bahan alami untuk menjaga nutrisi hewan ternak.

Vitamin biasanya dibuat sendiri oleh Sri dari cuka apel, ikan gabus atau ikan lele segar dan gula aren yang diolah dan dicampur di makanan hewan ternak.

"Menjaga kesehatan hewan ternak itu ya menjaga makanan, kebersihan, membikin minuman vitamin dari herbal," ungkap Sri.

Baca Juga: 9 Rumah Terisolir Saat Banjir Martapura, Transportasi Hanya Bisa Gunakan Perahu

Selain memperhatikan asupan dan kebersihan hewan ternak, sri mengaku dokter hewan dari dinas terkait juga rutin datang minimal setiap 6 bulan untuk memeriksa kesehatan hewan ternaknya.

Saat ini terdapat sekitar 300 ayam dan itik di kandang milik Sri yang masih produktif.

Penulis : KompasTV-Banjarmasin

Sumber : Kompas TV


TERBARU





A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: