TNI Tambah Pasukan untuk Selamatkan Pilot Susi Air Yang Diduga Disandera KKB Papua
Berita daerah | 11 Februari 2023, 15:34 WIBKOMPAS.TV - Sejalan dengan evakuasi warga sipil, upaya penyelamatan terhadap Pilot Pesawat Susi Air, Phillip Mark Mehrtens yang pesawatnya dibakar KKB juga terus dilakukan TNI-Polri.
Kepala Staf Angkatan Darat, Jenderal Dudung Abdurachman menyebut TNI mengirimkan pasukan untuk membantu penyelamatan Pilot Susi Air yang diduga disandera Kelompok Kriminal Bersenjata di Papua.
Jenderal Dudung memastikan anggotanya akan menggunakan pendekatan humanis untuk menyelamatkan sandera dan menangkap pelaku.
Sementara itu, patroli udara oleh tim gabungan TNI-Polri juga terus dilakukan pasca-peristiwa pembakaran Pesawat Susi Air.
KSAU, Marsekal Fadjar Prasetyo menjelaskan TNI Angkatan Udara selalu berkoordinasi dengan Kementerian Perhubungan dalam kegiatan penerbangan di langit Papua.
Peran Kementerian Perhubungan mengurus perizinan, sedangkan peran TNI Angkatan Udara adalah memastikan langit di Papua aman.
Pesawat Susi Air jenis Pilatus Porter dibakar oleh kelompok kriminal bersenjata usai mendarat di Lapangan Terbang Distrik Paro, Nduga, Papua Pegunungan.
Pesawat Susi Air yang awalnya akan dipakai untuk mengevakuasi 15 pekerja justru dibakar dan pilotnya diduga disandera.
KKB kelompok Egianus Kogoya mengaku bertanggung jawab atas pembakaran Pesawat Susi Air ini.
Penulis : Kompastv-Lampung
Sumber : Kompas TV