> >

Masa Tunggu Haji Di Sulsel Mencapai 36 Tahun

Berita daerah | 17 Januari 2023, 15:50 WIB

MAKASSAR, KOMPAS.TV - Banyaknya jemaah yang ingin menunaikan ibadah haji membuat masa tunggu haji bertambah. Untuk kabupaten Bantaeng masa tunggu haji mencapai 46 tahun.

Kantor wilayah kementerian agama Sulawesi Selatan mengumumkan masa tunggu haji terlama berada di kabupaten Bantaeng yakni 46 tahun. Sementara untuk daerah jeneponto Gowa dan Makassar masa tunggu 35 hingga 36 tahun.

Kantor wilayah kementerian agama Sulawesi Selatan berharap masa tunggu akan berkurang seiring dengan longgarnya kebijakan pemerintah arab saudi pasca pandemi covid-19. Selain itu  indonesia bisa meminta kuota haji negara lain yang terpenuhi. Tahun ini embarkasi Makassar mendapatkan kuota haji sebanyak 15 ribu 683 orang dan sulawesi selatan mendapat kuota haji sebanyak 7 ribu 272 orang jemaah.


#haji2023
#embarkasiMakassar
#infohaji

Penulis : KompasTV-Makassar

Sumber : Kompas TV Makassar


TERBARU