> >

Percantik Bali Jelang G-20, Bersihkan Baliho Liar

Berita daerah | 3 November 2022, 13:57 WIB

KLUNGKUNG, KOMPAS TV - Untuk menciptakam suasana kenyamanan dan keindahan jelang pelaksanaan G-20, petugas Satpol PP di Klungkung, Bali, mulai bergerak untuk mempercantik kawasan. Salah satunya dengan membersihkan reklame-reklame liar yang dipasang tidak teratur di sepanjang jalan Bypass Ida Bagus Mantra, wilayah Klungkung, Bali.

KasatpolPP Klungkung, I Putu Suarta mengatakan, untuk mempercantik dan menata jalur-jalur yang akan dilewati para delegasi dunia, utamanya jalan-jalan protokol, diawali dengan pembersihan reklame liar. Mulai dari papan reklame yang dipasang di pohon, tiang listrik, dab tiang telepon. Termasuk billboard yang tidak sesuai dengan ketentuan juga bongkar, utamanya iklan rokok harus bersih dari jalur utama.

Selain membersihkan papan reklame, pedagang-pedagang liar di pinggir jalan bypasss juga ikut ditertibkan. Terutama agar tetap menjaga kebersihan dan tidak memasang papan reklame sembarangan.

Kegiatan ini akan terus gencar dilaksanakan,hingga kawasan Bali tampak asri, bebas dari reklame tidak berijin dan kumuh.

 

 

 

 

 

#satpolPPklungkung   #penertibanbaliho   #bypassklungkung 

Penulis : KompasTV-Dewata

Sumber : Kompas TV


TERBARU