Puluhan Tambang Minyak Ilegal Tutup
Berita daerah | 10 Oktober 2022, 22:22 WIBJAMBI, KOMPAS.TV - Puluhan tambang minyak ilegal di kecamatan bahar selatan Kabupaten Muaro Jambi tutup sudah satu bulan. Semua aktifitas dilokasi sudah tidak ada lagi, bahkan pipa penyedotan minyak juga sudah dicabut. Penutupan ini dilakukan oleh Polda Jambi, lantaran tidak memiliki izin. Dampak penutupan ini ratusan warga yang tinggal di seputar lokasi tambang minyak ilegal banyak yang nganggur, warga bekerja sebagai pengumpul sisa minyak tambang.
Pekerja berharap pemerintah memberikan izin tambang minyak ilegal ini, supaya bisa bekerja dengan nyaman dan tidak main kucing-kucingan lagi bersama aparat kepolisian. Pekerja tambang minyak ilegal ini juga bersedia di bina oleh pemerintah dan dilatih oleh pemerintah bagaimana melakukan penambangan dengan aman.
#provinsijambi #tambangminyakilegal #beritadaerah
Penulis : KompasTV-Jambi
Sumber : Kompas TV